Biologi

Pertanyaan

apa pengertian bakteri aerob,anaerob, dan anaerob fakultatif

1 Jawaban

  • Bakteri anaerob fakultatif adalah bakteri yang dapat hidup dengan baik baik itu dengan oksigen atau tanpa oksigen. Contoh-contoh bakteri anaerbo fakultatif adalah Streptococcus, Aerobacter aerogenes, Escherichia coli, Lactobacillus, Alcaligenesis.  

    Bakteri Anaerob 
    Bakteri anaerob adalah bakteri yang tidak membutuhkan oksigen untuk hidupnya. Bakteri anerob terbagi atas dua yaitu bakteri anaerob fakultatif dan bakteri anaerob obligat.


    Bakteri Aerob 

    Bakteri aerob adalah bakteri yang membutuhkan oksigen untuk hidupnya. Jika tidak ada oksigen, bakteri akan mati. Bakteri aerob menggunakan glukosa atau zat organik lainnya seperti etanol untuk dioksidasi menjadi CO2, H2O, dan sejumlah energi. Contoh-contoh bakteri aerob adalah Nitrobacter, Nitrosomonas, Methanimonas (pengoksidasi metan), Nitrosococcus, Acetobacter, Hydrogemonas, Nocardiaasteroides (penyebab penyakit paru-paru), Thiobacillus thiooxidans. 

                                    Bakteri Aerob

    a. C6H12O6 + 6O2    ------------->     6CO2 + 6H2O + 675 Kkal

                                     Bakteri asam asetat

    b. CH3CH2OH+ O2    --------------->   CH3COOH + H2O +166 Kkal

Pertanyaan Lainnya