IPS

Pertanyaan

Di bawah ini contoh faktor pendorong mobilitas sosial pada penyebab struktural adalah...

A.seorang anak yg memiliki sikap ulet dan tekun
B.seorang anak yg melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi
C.seorang anak yg migrasi ke daerah Lain karna ada konflik
D.seorang anak desa yg mencari pekerjaan di kota
E.seorang anak yg memiliki keluarga kerajaan

1 Jawaban

  • Di bawah ini contoh faktor pendorong mobilitas sosial pada penyebab struktural adalah...

    B.seorang anak yg melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi

    Pembahasan:

    Mobilitas sosial adalah pergerakan terhadap tempat dalam masyarakat yang dilalukan sesorang. Mobilitas sosial dapat dilakukan dengan melibatkan perubahan dalam posisinya dalam hierarki sosial (mobilitas sosial vertikal) ataupun tanpa perubahan posisi (mobilitas sosial horizontal).

    Faktor pendorong mobilitas sosial adalah yang mempengaruhi dan menyebabkan seseorang mengalami perubahan dalam posisinya di masyarakat. Kondisi seperti pendidikan sangat berperan penting dalam mobilitas sosial.  

    Dengan belajar dalam perguruan tingggi, seseorang itu dapat memperoleh ilmu pengetahuan, kemampuan dan ketrampilan yang akan sangat membantu dalam dunia kerja.  

    Sehingga dia akan mudah mendapatkan pekerjaan yang baik dan bergaji tinggi. Dengan ini dia akan mudah melakukan mobilitas sosial karena posisinya dalam masyarakat akan naik karena memiliki pekerjaan dan penghasilan yang tinggi.

    Sebaliknya,orang yang tidak melanjutkan ke perguruan tinggi sering kesulitan memperbaiki statusnya di masyarakat. Ketika di dunia kerja, pilihannya akan terbatas dan hanya akan bisa mendapatkan pekerjaan yang sedikit gajinya. Akibatnya dia akan kesulitan memperbaiki posisinya di masyarakat.

    Pelajari lebih lanjut:

    1. Jelaskan perbedaan dengan disertai contoh mobilitas sosial naik dan mobilitas sosial turun!

    https://brainly.co.id/tugas/11700943

    2. Contoh mobilitas sosial vertikal dan horizontal !

    https://brainly.co.id/tugas/7741759  

    Kode:  9.10.5

    Kelas: IX

    Mata pelajaran: IPS

    Materi: Bab 5 - Perubahan Sosial

    Kata kunci: Mobilitas Sosial


Pertanyaan Lainnya